Soto
Penarik Hati
Matahari sudah mulai menengok ke bawah bersiap untuk
turun. Aku dan teman-temanku masih mengatur nafas sesusai bermain futsal
bersama. Sebelum adzan maghrib menggema, kami bergegas untuk pergi ke rumahku.
Mereka harus mengambil tugas sekolah mereka yang ada di rumahku. Kendaraan roda
dua yang kami naiki nampaknya sudah masuk ke lingkungan rumahku, dan tercium
aroma kaldu ayam yang nampaknya mengganggu perut kami. Gangguan ini membuat
perut rombongan tim futsal yang penuh lelah ini menjadi lapar. Aku pun memberi
salam dan masuk ke rumah. Ternyata mama sedang menyiapkan soto ayam kesukaanku.
Hampir kusambar sepotong paha ayam di meja, mama langsung berbisik kepadaku.
“Makannya sendirian aja?” bisik mama
Dan aku teringat teman-temanku yang berada diluar.
Aku pun langsung mengambil tugas mereka dan kubawa keluar. Tiba-tiba Riski yang
merupakan salah satu dari temanku berteriak kepadaku.
”Dimas, sotonya gak dibawa keluar juga?” teriaknya
Kami pun tertawa terbahak-bahak mendengar ucapan Riski,
dan mama pun membawa soto ayam, beberapa potong ayam, beserta nasi putih yang
masih hangat ke pos di depan rumahku.
“Mari makan sama-sama” ucap mama
Teman-teman pun langsung menyambut ria undangan
makan bersama dari mama. Aku pun tak mau kalah dan tak mau kehabisan. Kami
semua makan bersama sambil bersenda gurau penuh tawa.
Makanan habis dan perut semuanya sudah terisi.
Teman-temanku pun beranjak pulang ke rumah masing-masing sambil mengucapkan
terima kasih kepadaku dan mama. Aku pun melangkah masuk ke dalam rumah sampai
ke bagian dapur. Aku sedikit bingung dan bertanya kepada mama.
“Mah, sotonya tinggal semangkuk ini?” tanyaku heran
“Iya dim. Kan tadi teman-temanmu makannya banyak.”
jawab mama.
Aku pun tersedih karena masakan mama kesukaanku
hanya tersisa semangkuk kecil saja. Tapi mama berjanji akan memasak soto lagi
di hari lusa. Cinta dari mama memang sangat terasa di soto buatannya. Aku
sayang soto buatan mama dan cinta sama pembuatnya. I Love You Mom.
(Dimas wicaksono, cilangkap rt 05 rw 12 no 7 tapos depok, 089695062304,@DimasDeLoBase)
(Dimas wicaksono, cilangkap rt 05 rw 12 no 7 tapos depok, 089695062304,

No comments:
Post a Comment